Pegangan tangan harus disediakan di kedua sisi jalur landaiatau tangga untuk membantu orang-orang dengan mobilitas terbatas dan mengarahkan orang dengan kesulitan penglihatan.
Harus terdapat dua rel, satu di ketinggian 90 cm dan satu yang lain di ketinggian 70 cm (untuk anak-anak dan orang-orang bertubuh pendek).
Pegangan tangan harus berbentuk silindris/bulat untuk memudahkan pegang (diameter antara 40 dan 50 mm).
Untuk keamanan, pegangan tangan juga harus dipasang pada jalur landai yang lebih tinggi dari 40 cm untuk menghindari risiko jatuh dan pegangan harus cukup kuat untuk menopang berat badan.